Tuesday, March 15, 2016


Jakarta, Otomania – Rio Haryanto akan mulai balapan perdana di Formula 1 (F1) pada 18-20 Maret 2016 di Sirkuit Albert Park, Austalia. Sebelum bertolak ke Negeri Kanguru, pebalap asal Solo, Jawa Tengah itu akan berpamitan kepada Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden (wapres) Jusuf Kalla di Istana Negara, Jakarta.

Ibunda Rio, Indah Pennywati mengatakan, pertemuan dengan presiden dan wakil presiden itu hanya untuk pamit dan meminta doa restu. Sebab, pekan ini Rio harus langsung berangkat ke Australia.
“Jadi nanti pertemuan dengan presiden dan wapres itu pukul 14.00 WIB di Istana Negara. Setelah itu ada press conference di kantor pusat Pertamina pukul 15.30 WIB,” ujar Indah saat dihubungiOtomania, Senin (14/3/2016).

Di Istana Negara nanti, kata Indah, Rio akan ditemani Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi serta jajaran dari Pertamina. Tetapi, tidak ada perbincangan khusus, karena tujuannya hanya untuk minta doa restu dan pamitan dengan kepala negara.

“Nanti sore (pukul 15.30) Rio akan membeberkan target balapannya di kantor pusat Pertamina. Tetapi belum tahu apakah Menpora akan ikut, sebab jadwalnya berubah, harusnya pukul 11.00 WIB menjadi 15.30,” ujar Indah.

0 comments: